Foto menjadi bukti otentik dari setiap peristiwa berharga yang dialami oleh seseorang. Kamu akan membutuhkan foto yang bagus agar tidak melewatkan momen bahagia. Untuk mendapatkannya, kamu dapat download camera user manual sehingga dapat menggunakan camera dengan baik.
Menguasai camera menjadi hal utama yang penting agar kamu dapat memiliki hasil jepretan yang bagus. Selain itu, pencahayaan dan berbagai faktor lain juga mendukung hasil foto yang berkualitas. Serta masih banyak sekali faktor lain yang harus dipertimbangkan dalam hal pengambilan foto.
Semakin berkembangnya teknologi, penggunaan smartphone pun semakin meningkat. Kini semua hal dapat dilakukan dalam satu genggamgan. Termasuk scan foto atau dokumen yang saat ini dapat dilakukan melalui smartphone dengan dukungan berbagai aplikasi. Walaupun demikian, terkadang hasil yang kurang memuaskan membuat orang masih memilih scan dengan scanner atau printer.
Cara Mudah Scan Foto dengan Scanner
Menggunakan scanner menjadi hal yang wajar untuk scan dokumen. Biasanya pc yang digunakan harus diinstall drivernya terlebih dahulu agar scanner dapat digunakan. Penggunaan scanner juga cukup mudah dan sederhana. Berikut langkah yang pada umumnya diperlukan saat menggunakan scanner.
- Saat akan menggunakan scanner, pastikan perangkat telah terhubung dengan PC dengan memeriksa kabelnya.
- Kemudian, buka software scanner sesuai dengan tipe perangkat.
- Jangan lupa untuk memasukan foto atau dokumen yang akan di scan.
- Tentukan format file keluaran yang diinginkan baik pdf, jpg, png atau format lainnya yang tersedia. Kamu juga dapat melakukan beberapa pengaturan terlebih dahulu pada langkah ini.
- Selanjutnya kamu dapat memilh tombol scan.
- Tunggu hingga proses scan selesai, dan jangan membuka cover scanner saat proses scan sedang berlangsung.
- Biasanya kamu akan diarahkan pada tempat penyimpanan file setelah scan selesai.
Cara Mudah Scan Foto dengan Printer
Saat ini kamu dapat menemukan printer dengan fitur scanner. Biasanya printer dengan fitur ini juga memiliki fitur fotocopy. Kamu dapat menemukan printer dengan fitur ini pada kisaran harga mulai dari 800 ribuan. Jika kamu ingin mengetahui cara scan foto dengan printer, berikut ulasannya.
- Siapkan driver printer pada PC kamu. Pastikan sudah terinstall dan siap digunakan. Biasanya file drivernya berada di CD atau DVD saat kamu membeli printer. Jika kamu tidak menemukannya, maka kamu dapat mendownloadnya melalui situs resmi printer.
- Sambungkan kabel power printer dan pastikan printer dalam kondisi menyala dan siap digunakan. Setelah itu, sambungkan USB printer pada PC dan pastikan printer sudah terdeteksi.
- Buka driver printer dan siapkan untuk scan. Setelah itu, kamu dapat memasukan foto yang akan di scan pada scanner printer. Pastikan posisi sudah tepat kemudian tentukan jenis output yang diinginkan.
- Saat scan sedang berlangsung, jangan sesekali membuka cover scanner pada printer. Tunggu hingga proses scan selesai. Setelah itu kamu bisa memulai scan foto yang lainnya.
- Saat sudah selesai, biasanya folder tempat file tersimpan akan otomatis terbuka. Kamu dapat memindahkannya ke harddisk atau tempat penyimpanan lain yang lebih aman.
Cara Scan Foto dengan Android
Jika kamu tidak memiliki scanner atau printer dengan fitur scanner, jangan khawatir karena sekarang kamu dapat memanfaatkan smartphone. Cara ini terbilang cukup mudah dan sederhana. Hasil scanner juga tetap memiliki kualitas yang bagus. Berikut cara untuk mendapatkan scanner pada smartphone kamu.
- Download aplikasi scanner yang compatible dengan smartphone kamu. Sebagai contoh, kamu dapat mengunduh aplikasi CamScanner melalui playstore.
- Setelah aplikasi terinstall, kamu dapat membuka aplikasi untuk dapat memulai scan foto atau dokumen lainnya.
- Selanjutnya, kamu dapat memilih cara pengambilan gambar yaitu card atau dokumen. Saat kamu memilih card, maka akan muncul garis bantu pada layar smartphone. Garis tersebut akan membantu kamu untuk menyesesuaikan ukuran kartu saat proses scan.
- Ketika kamu memilih dokumen, maka kamu dapat menyimpannya dalam bentuk pdf dengan berbagai ukuran. Kamu juga dapat menggunakan ukuran F4 untuk scan dokumen.
- Pastikan pencahayaan baik sebelum memulai mengambil foto. Hasil scan menggunakan CamScanner dipengaruhi oleh pencahayaan. Sebagai saran, kamu dapat menempelkan foto atau dokumen yang akan di scan pada dinding.
- Ketika semua hal sudah siap dan pencahayaan sudah tepat, kamu dapat menggunakan tombol kamera untuk memulai scan.
- Setelah itu, kamu dapat memilih efek yang akan digunakan dari hasil scan. Efek yang tersedia akan membuat hasil scan tampak mirip seperti scan melalui scanner. Selain itu, kamu juga dapat menentukan hasil scan berwarna atau hitam putih.
- Jangan lupa untuk menyimpan file pada direktori yang mudah untuk diakses kembali. Membackup file di drive juga disarankan ketika kamu memiliki dokumen yang penting.
Saat ini kamu sudah mengetahui berbagai cara scan foto dengan mudah baik menggunakan scanner, printer, maupun smartphone. Kamu dapat memilih cara termudah dan tercepat untuk memenuhi kebutuhan akan softfile.