Kenapa Bayi 8 Bulan Belum Tumbuh Gigi? Yuk Simak Faktanya

Masa tumbuh kembang bayi memang menarik untuk dinantikan, termasuk perubahan fisik seperti pada saat si kecil tumbuh gigi untuk pertama kali. Normalnya, bayi mulai mengalami pertumbuhan gigi pertama di usia 6 bulan. Lalu, kenapa bayi 8 bulan belum tumbuh gigi? Sebenarnya hal tersebut normal saja terjadi karena setiap anak memiliki fase perkembangan yang berbeda-beda. Untuk mengetahuinya lebih lanjut, yuk simak faktanya disini.

Penyebab Bayi Belum Tumbuh Gigi Hingga Usia 8 Bulan

Salah satu faktor utama yang mempengaruhi perkembangan anak, termasuk pertumbuhan gigi disebabkan oleh faktor keturunan. Tumbuh kembang  anak dipengaruhi oleh riwayat kedua orang tuanya. Anak yang memiliki orang tua dengan riwayat perkembangan gigi yang lambat, kemungkinan besar juga akan  mengalami hal yang serupa. Begitu sebaliknya, orang tua yang memiliki riwayat perkembangan gigi yang cepat, juga akan menurun pada perkembangan anak.

Pemenuhan nutrisi dan gizi seimbang diperlukan sang bayi selama proses pertumbuhan. Untuk proses pembentukan tulang dan gigi, anak memerlukan kalsium yang dapat merangsang pertumbuhan tulang dan gigi pada bayi. Kekurangan zat kalsium, dapat menjadi suatu alasan kenapa bayi 8 bulan belum tumbuh gigi. Kalsium bagi si kecil dapat berasal dari ASI dan makanan pendampingnya. Sehingga, penting untuk memenuhi kalsium untuk sang kecil.

Tanda-Tanda Si Kecil Akan Tumbuh Gigi

Salah satu tanda ketika akan mulai tumbuh gigi, anak akan rewel sepanjang hari karena rasa sakit pada daerah gusinya. Selain itu, nafsu makan anak akan berkurang sehingga menyebabkan demam. Sakit yang dirasakan pada area gusi, membuat anak mengeluarkan banyak air liur  dan menggigit barang apapun yang ada di sekitarnya untuk menghilangkan rasa sakit.

Pertumbuhan gigi pertama akan membuat anak merasa tidak nyaman, sehingga membuat orang tua menjadi khawatir. Namun sebenarnya hal itu adalah sesuatu yang wajar terjadi. Ibu dapat memberikan pijatan lembut di sekitar gusi agar sang bayi merasa nyaman dan tenang. Berikan susu atau air hangat yang nyaman diminum sebagai pereda sakit pada gusi.

Pertumbuhan gigi bayi  yang berbeda menjadi alasan kenapa bayi 8 bulan belum tumbuh gigi. Perbedaan juga ditunjukkan pada tanda ketika sang anak akan tumbuh gigi.  Bahkan pada beberapa kasus tertentu, anak tidak menunjukkan tanda-tanda khusus  ketika memasuki fase ini. Pada fase pertumbuhan gigi ini biasanya, menjadi awal bagi anak untuk mulai mencoba makanan selain pendamping asi.

Biasanya proses pertumbuhan gigi ini normalnya terjadi pada usia 6 hingga 9 bulan tergantung dengan kondisi masing-masing anak. Sehingga, ibu tidak perlu terlalu khawatir ketika pertumbuhan gigi sang kecil belum nampak hingga usia 9 bulan atau lebih. Pertumbuhan  gigi dapat dibilang terlambat apabila sudah memasuki usia 18 bulan dan belum terlihat ada gigi yang tumbuh.