Pentingnya Mengkonsumsi Sayuran Hijau dan Manfaatnya

Sayuran hijau mempunyai kandungan serat tinggi, kaya vitamin dan mineral. Manfaat baiknya bagi tubuh dan kesehatan tidaklah sedikit. Karenanya, tak heran jika mengkonsumsi sayuran hijau sangat dianjurkan bahkan telah menjadi menu wajib dalam setiap makan jika ingin tubuh sehat dan selalu terjaga kesehatannya.

Sayuran hijau juga merupakan kelompok makanan yang tergolong pada jenis makanan yang kaya nutrisi, relatif murah dan tidak sulit dicari. Disamping itu, pengolahannya mudah serta bisa divariasikan menjadi beragam jenis menu masakan termasuk untuk membuat bubur sayur. Inilah dasar yang kuat menjadikan sayuran hijau masuk pada pola makan sehat dan seimbang dalam kegiatan makan sehari-hari.

Dengan mengkonsumsi sayuran hijau, anda tak perlu takut dengan yang namanya kelebihan berat badan karena kalori didalamnya tergolong rendah. Sementara kandungan serat tingginya bisa membuat anda lebih cepat kenyang, namun tak akan lekas lapar. Nah, hal ini bisa mencegah anda untuk makan secara berlebihan. Apa saja manfaat sayuran hijau khususnya bagi kesehatan? Simak selengkapnya.

Manfaat Mengkonsumsi Sayuran Hijau Untuk Kesehatan

Pixabay.com

Tidak lepasnya kekayaan nutrisi, vitamin, serat dan mineral didalamnya menjadikan sayuran memberikan banyak manfaat bila dikonsumsi secara rutin. Berikut beberapa diantaranya:

Menjaga kesehatan saluran pencernaan

Serat yang tinggi pada sayuran hijau membantu menjaga kesehatan pada saluran pencernaan bila dikonsumsi secara rutin. Selain itu, proses metabolisme juga menjadi

lebih lancar sehingga masalah kesehatan yang ada kaitannya dengan perihal metabolisme dapat teratasi.

Menyehatkan mata

Sayuran membantu menjaga kesehatan mata terutama jenis sayuran wortel yang sering ada di tumpeng mini. Zat-zat baik didalam sayuran mampu membantu mengurangi risiko degenerasi makula yang disebabkan oleh katarak dan pertambahan usia. Manfaat baik ini menjadi rekomendasi untuk kita semua agar mengkonsumsi sayuran yang menyehatkan.

Mencegah rheumatoid arthritis

Risiko penyakit rheumatoid arthritis dapat diturunkan oleh beragam jenis penyakit

seperti brokoli, bayam dan semacamnya. Kandungan antioksidan yang ada didalamnya

seperti vitamin A, C, dan K, mampu menangkal radikal bebas yang dapat menyebabkan mudahnya peradangan didalam tubuh termasuk seperti radang pada sendi.

Mencegah penyakit jantung

Ragam penyakit dapat dicegah dengan secara rutin mengkonsumsi sayuran termasuk mencegah penyakit jantung yang berpotensi menyerang siapa saja. Kekayaan vitamin C dan K serta zat-zat baik lainnya membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga tubuh sebisa mungkin dapat menangkal penyakit yang menyerang.

Sebagai salah satu sumber energi tubuh

Cara terbaik untuk mendapatkan dan menjaga energi tubuh adalah dengan mengkonsumsi sayuran saat makan. Bahkan sayuran baik dijadikan sebagai menu diet yang menyehatkan. Tubuh yang sehat dan memiliki berat badan yang tidak berlebih dapat bekerja dan beraktivitas dengan lebih berenergi dan cekatan. Hal ini karena tubuh lebih terasa ringan sehingga mudah untuk bergerak.

Detoksifikasi atau membersihkan racun didalam tubuh

Cara terbaik untuk membantu menghilangkan efek dari polusi didalam tubuh dan menetralisir racun didalam organ secara alami atau detoksifikasi adalah dengan mengkonsumsi racun. Dalam hal ini, pemilihan sayuran yang bersih dan terhindar dari bahan kimia adalah hal yang penting agar upaya detoksifikasi tidak sia-sia. Dalam upaya ini, dampingi pula dengan cukup  mengkonsumsi air putih.

Mencegah kecacatan pada kelahiran bayi

Dalam masa kehamilan, sayuran sangat berperan penting khususnya dalam menjaga kesehatan ibu dan mencegah bayi yang lahir dalam kondisi cacat. Hal ini karena asam solat pada sayuran memberikan zat besi terbaiknya seperti dalam kandungan sayur bayam, sawi maupun kacang-kacangan. Sayuran membantu pembentukan janin dengan mencukupi nutrisi yang dibutuhkannya seperti asam folat, asam lemak omega 3 serta vitamin D dan B12.

Atas banyaknya manfaat seperti yang telah disebutkan diatas, jangan ragu untuk membuat masakan dengan bahan dasar sayuran hijau. Masakan sayuran hijau ini dapat bervariasi macamnya bahkan ada satu jenis masakan kombinasi dari sayuran dan nasi yaitu bubur sayur. Bubur sayur adalah jenis makanan yang sudah terkenal dan banyak dikonsumsi oleh berbagai kalangan apalagi anak-anak. Bubur sayur yang bahannya dari bahan organik disebut juga dengan bubur organik.

Bubur sayur banyak dijual baik dijual secara cepat saji maupun masih dalam kemasan yang praktis. Anda juga dapat membuatnya sendiri di rumah karena cara membuat bubur sayur sendiri tidaklah rumit.

Cara Membuat Bubur Sayur

Pixabay.com

Pertama-tama siapkan bahan-bahannya terlebih dahulu seperti:

Sepiring nasi

100 gram daging, dicincang

600 ml air kaldu sapi

Semangkuk bayam

Semangkuk wortel parut

Semangkuk jagung manis

1/3 sdt gula

1/5 sdt garam

Cara membuat:

  1. Masak nasi bersama air kaldu dengan perlahan diaduk-aduk supaya hancur
  2. Masukkan daging yang telah digiling beserta sayuran ke dalam nasi yang dimasak tadi
  3. Masak hingga daging serta sayurannya matang
  4. Tambahkan garam dan gula kemudian aduk hingga lembut menjadi bubur
  5. Jika sudah matang, koreksi rasanya dan bila sudah pas lalu angkat dan sajikan selagi masih hangat

Bubur sayur dapat dinikmati kapanpun baik sebagai menu untuk sarapan maupun untuk makan siang. Ternyata, membuatnya tidaklah sulit bukan? Bahan-bahannya yang bebas alergen menjadikan anda tak perlu risau terkena alergi.