Magelang merupakan salah satu kota di Jawa Tengah yang menyimpan pesona dan panorama alam yang sangat menakjubkan. Bahkan, ada banyak pesona alam yang belum terjamah oleh para wisatawan.
Ada banyak sekali tempat wisata di kota Magelang ini, mulai dari wisata alam seperti bukit, air terjun, gunung, taman dan lain masih banyak lagi. Juga wisata buatan seperti spot foto kekinian, situs budaya, situs sejarah, dan lain sebagainya.
Tak jarang pula tempat wisata di kota Magelang ini menjadi tempat favorit anak-anak untuk bermain. Anda sedang mencari tempat bermain anak di Magelang dan sekitarnya? Ini dia jawabannya.
Sembilan Tempat Bermain Anak di Magelang
Candi Borobudur
Siapa yang tak kenal dengan candi borobudur? Salah satu destinasi wisata yang masuk di tujuh keajaiban dunia. Pasalnya, sudah diklaim secara resmi bahwa candi borobudur merupakan candi terbesar di Indonesia.
Banyak sekali para wisatawan yang sengaja mengunjungi candi borobudur ini, bahkan wisatawan dari luar negeri pun tak mau kalah. Candi borobudur merupakan salah satu candi dengan gaya bangunan khas agama Budha.
Banyak nilai-nilai sejarah dan budaya yang melekat pada candi borobudur ini. Selain itu, anda juga bisa menikmati pemandangan gunung dari atas candi yang tentunya sangat tinggi. Cocok sekali untuk menjadi tempat liburan bersama keluarga dan menyenangkan anak-anak.
Candi Mendut
Candi mendut sering disebut juga dengan mendut temple, atau mendut buddhist monastery. Candi mendut merupakan tempat wisata yang menyajikan situs budaya dan sejarah. Pasalnya, candi mendut ini merupakan bangunan bersejarah yang memiliki corak bangunan khas Budha.
Selain itu, candi mendut juga memiliki area yang megah di antara candi-candi yang lain. Area tersebut juga dirawat dengan baik sehingga memunculkan suasana yang indah.
Jika anda mengajak anak-anak kesini, anak bisa sedikit belajar dan mengetahui mengenai sejarah dan budaya yang menjadi ciri khas dari bangunan candi mendut ini.
Air Terjun Kedung Kayang
Anak anda menyukai permainan air? Anda wajib membawa anak anda ke wisata air terjun kedung kayang ini. Meskipun harus melewati sungai untuk bisa sampai di area air terjun, tetapi perjalanan yang cukup sulit itu akan terbayar dengan kesegaran dan keindahan air terjun yang satu ini.
Anak anda bisa bermain bebas di bawah air terjun dan berenang menikmati kesegaran air ditambah suasana alam yang memberikan nuansa sejuk. Ini cocok sekali untuk anak anda yang gemar berpetualang, sekaligus menjadi edukasi tentang alam sekitar.
Taman Kyai Langgeng
Taman kyai langgeng merupakan tempat wisata yang menyuguhkan banyak wahana seru, khususnya untuk anak-anak. Di taman kyai langgeng ini, anda bisa mencoba wahana becak air kereta air dan kolam renang yang biasanya menjadi wahana favorit para wisatawan.
Selain itu, ternyata tiket masuk ke taman kyai langgeng juga cukup terjangkau lohh, apalagi jika anda membeli paket wisata magelang. Menarik bukan untuk dikunjungi?
Kampung Dolanan Nusantara
Di zaman modern seperti saat ini, anda perlu mengenalkan anak-anak dengan permainan tradisional zaman dahulu. Penting bagi anak untuk mengetahui berbagai permainan tradisional yang melegenda di tanah air.
Beberapa permainan tradisional yang bisa dijumpai di kampung dolanan tradisional ini adalah egrang, dakon, bakiak, gasing, benthic, gobak sodor, terompah panjang, dan beragam mainan tradisional lainnya.
Reptil Rescue Borobudur
Anda ingin mengenalkan anak-anak dengan hewan reptil? Reptil rescue borobudur adalah tempatnya. Di tempat ini, anda bisa mengajak anak-anak untuk melihat-lihat hewan reptil seperti iguana, ular, buaya, kura-kura, dan masih banyak lagi hewan reptil lainnya.
Tidak hanya melihat-lihat, anda juga bisa membiarkan anak berinteraksi langsung dengan hewan reptil di Reptil rescue borobudur ini.
Desa Bahasa
Desa bahasa merupakan tempat wisata edukasi sekaligus menjadi tempat belajar bahasa Inggris. Anda bisa membawa anak-anak ke tempat ini untuk diajarkan tentang bahasa Inggris.
Tenang saja. Metode pembelajaran di sini sangat menyenangkan dan atraktif, sehingga akan memudahkan anak ketika belajar.
Uniknya, anak-anak juga akan diajak ke daerah Candi Borobudur untuk bertemu waisatawan luar alias bule dan mencoba berinteraksi dengan mereka untuk melatih keberanian dan bahasa Inggis yang sudah dipelajarinya.
Nakula Sadewa
Kalau mendengar kata nakula dan sadewa pasti auto ingat tokoh wayang bukan? Tetapi di tempat wisata ini anak anda tidak akan belajar tentang dunia perwayangan, melainkan belajar proses pembuatan patung.
Kalau mau, anda juga bisa loh praktek membuat patung secara langsung yang dicetak menggunakan alumunium. Bahkan, anda juga bisa membawanya pulang. Menarik bukan?
Taman Ikan Bojong
Taman ikan bojong menjadi salah satu tempat bermain juga tempat wisata yang mengedukasi anak. Pasalnya, di sini anak akan dikenalkan dengan beragam jenis ikan hias. Ada juga lohh ikan-ikan yang terlihat unik dan lucu di dalam akuarium indoor.
Taman ikan bojong sendiri merupakan tempat wisata yang dikelola langsung oleh pihak Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Magelang yang berada di daerah Palbapang, Bojong.
Sampai sekarang belum semua daftar tempat bermain anak di magelang di atas dibuka, karena masih dalam kondisi pandemic corona. Sehingga sebagai orang tua, jika ingin anak bisa bermain dengan aktif, solusinya sekarang bisa dengan mencari toko jual perosotan anak kemudian membelinya untuk diletakan di halaman rumah sebagai area bermain anak.